Pages

Saturday, September 1, 2018

Kapten Vietnam Jadi Korban Keganasan Pemain UEA

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapten timnas sepakbola U-23 Vietnam, Nguyen Van Quyet terpaksa mendapatkan perawatan tim medis.

Hal itu terjadi saat pertandingan Timnas Vietnam melawan U-23 Uni Emirat Arab dalam perebutan medali perunggu Asian Games 2018 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/9/2018).

Baca: Update Perolehan Medali Asian Games 2018 - Indonesia Masih Nyaman di 4 Besar

Nguyen Van Quyet harus ditandu ke luar lapangan pada menit ke-70.

Hal itu terjadi setelah ia terlibat duel fisik dengan pemain UEA di tepi lapangan.

Pada akhir laga, terlihat bahwa pemilik nomor punggung 10 itu sampai harus mendapatkan balutan perban di kaki kirinya.

Baca: Destinasi Wisata Seru yang Bisa Dikunjungi Selama Liburan 5 Hari di Laos

Skuat Vietnam menyerah dari timnas U-23 Uni Emirat Arab pada perebutan medali perunggu Asian Games 2018.

Skor imbang 1-1 pada waktu normal membuat pertandingan ini berlanjut ke adu penalti.

Vietnam pun harus mengakui kemenangan UEA dengan skor akhir 3-4 pada babak adu penalti.

Let's block ads! (Why?)

http://www.tribunnews.com/pestaasia/2018/09/01/kapten-vietnam-jadi-korban-keganasan-pemain-uea

No comments:

Post a Comment